Proxy
Apa itu Proxy? Proxy adalah aplikasi yang menjadi perantara antara client dengan web server. Salah satu fungsi proxy adalah menyimpan cache. Dalam jaringan LAN, apabila client mengakses URL web maka browser akan mengirim request tersebut ke proxy server. Apabila tidak tersedia, maka proxy server akan menangani langsung permintaan ke web server. Untuk kasus ini, akan mempercepat proses browsing.
Sumber: http://www.ilmu-komputer.web.id/2010/09/apa-itu-proxy.html
Ilustrasi gambar di atas. Proxy dan proxy server adalah dua hal yang berbeda. Proxy merupakan layanan yang dimiliki proxy server, sedangkan proxy server bertugas melayani permintaan dari client. Bila mengakses halaman tertentu, IP Anda akan dicek dan disimpan apakah diperbolehkan menerima hasil request atau tidak. Apabila ingin mengakses web yang melarang IP selain negaranya atau hanya memperbolehkan dari negara tertentu, kita dapat memanfaatkan proxy.
IP merupakan identitas dalam dunia maya. Seperti halnya sebuah KTP, IP yang diberikan Internet Service Provider (ISP) bersifat unik. Tidak sulit untuk menemukan di mana lokasi seseorang dan layanan internet yang digunakan dari IP yang dimilikinya. Fakta ini menjadi keresahan bagi cracker yang berusaha men-deface atau memasuki celah keamanan suatu website. Karena hal tersebut, peran proxy sangatlah membantu penyamaran.
Proxy mampu menyembunyikan identitas pemilik IP. Ilmu komputer mengambil contoh seorang cracker yang berusaha merusak web http://target.com. Apabila ia berhasil merusaknya, sang admin akan melihat log IP yang pernah atau terakhir kali mengakses web-nya. Seperti yang tadi telah disinggung, IP merupakan KTP. Seperti halnya penjahat di dunia nyata, sang cracker tidak ingin meninggalkan jejaknya begitu saja. Begitu banyak web yang menyediakan proxy. Untuk menyamarkannya, cukup dengan mengakses URL http://target.com melalui http://proxy.net (contoh). Sehingga seolah-olah yang terdata pernah mengakses http://target.com adalah http://proxy.net. Sedangkan IP sang cracker hanya ter-log di http://proxy.net. Meskipun lebih aman, imbasnya adalah koneksi semakin lambat. Cara seperti di atas masih dimungkinkan untuk dilacak. Namun, berbeda bila menggunakan proxychain atau menggunakan proxy untuk mengakses proxy.
Squid adalah sebuah daemon yang digunakan sebagai proxy server dan web cache. Squid memiliki banyak jenis penggunaan, mulai dari mempercepat server web dengan melakukan caching permintaan yang berulang-ulang, caching DNS, caching situs web, dan caching pencarian komputer di dalam jaringan untuk sekelompok komputer yang menggunakan sumber daya jaringan yang sama, sehingga pada membantu keamanan dengan cara melakukan penyaringan (filter) lalu lintas data. Meskipun seringnya digunakan untuk protokol HTTP dan FTP, Squid juga menawarkan dukungan terbatas untuk beberapa protokol lainnya termasuk Transport Layer Security (TLS), Secure Socket Layer (SSL), Internet Gopher, dan HTTPS. Versi Squid 3.1 mencakup dukungan protokol IPv6 dan Internet Content Adaptation Protocol (ICAP).
Squid adalah High-Performance Proxy Caching Server yang menyimpan Meta data dan terutama Hot-object yang di simpan di RAM, menyimpan DNS lookups, mendukung non-Blocking DNS Lookups, dan Implementasi Negative-Caching jika permintaan gagal. Dengan menggunakan lightweight Internet Cache Protokol, Squid Cache dapat dibuat dalam suatu Hirarki atau Mesh untuk meningkatkan Penghematan Bandwidth. Dengan kata lain, Squid bekerja sebagai Internet Object caching dimana metode untuk menyimpan hasil permintaan internet-object. (seperti, data yang ada dari HTTP, FTP, dan ghoper protokol) untuk membuat sistem lebih dekat melayani permintaan daripada harus ke sumber aslinya. Web browser dapat menggunakan lokal squid cache sebagai proxy HTTP server, ini akan mengurangi waktu akses.
Squid pada awalnya dikembangkan oleh Duane Wessels sebagai “Harvest object cache“, yang merupakan bagian dari proyek Harvest yang dikembangkan di University of Colorado at Boulder. Pekerjaan selanjutnya dilakukan hingga selesai di University of California, San Diego dan didanai melalui National Science Foundation. Squid kini hampir secara eksklusif dikembangkan dengan cara usaha sukarela. Squid umumnya didesain untuk berjalan di atas sistem operasi mirip UNIX, meski Squid juga bisa berjalan di atas sistem operasi Windows. Karena dirilis di bawah lisensi GNU General Public License, maka Squid merupakan perangkat lunak bebas.
Incoming search terms:
- apa itu squid
- apa itu proxy squid
- squid proxy adalah
- squid adalah
- proxy squid adalah
- squid itu apa
- fungsi squid proxy
- apa squid proxy
- apa squid
- squid proxy apa itu
Komentar Terakhir